Laporan Chilcot

Laporan Chilcot
Nama lainIraq Inquiry, Chilcot Inquiry
TanggalDengar pendapat: 24 November 2009 (2009-11-24) – 2 Februari 2011
Laporan: 6 Juli 2016
LokasiLondon, Britania Raya
PartisipanSir John Chilcot (ketua)
Sir Lawrence Freedman
Sir Martin Gilbert (meninggal ketika penyelidikan berlangsung)
Sir Roderic Lyne
Baroness Prashar
Situs webhttp://www.iraqinquiry.org.uk/

Laporan Chilcot (nama berasal ketua komite, Sir John Chilcot)[1][2] adalah hasil penyelidikan publik mengenai keterlibatan Britania Raya selama Perang Irak. Penyelidikan ini diumumkan pada 15 Juni 2009 oleh Perdana Menteri Gordon Brown.

Penyelidikan ini dilakukan oleh komite yang berasal dari Dewan Penasihat Britania Raya dengan berbagai keahlian di bidang tertentu untuk meninjau keterlibatan Britania Raya di Irak selama pertengahan tahun 2001 hingga Juli 2009. Penyelidikan mencakup eskalasi menuju konflik, aksi militer selama di Irak, dan setelah keterlibatan, dengan tujuan untuk mengetahui bagaimana keputusan dibuat, untuk menentukan apa yang terjadi selama di sana, dan mencari pembelajaran agar jika dihadapkan pada situasi yang serupa di akan datang, pemerintah Britania Raya dapat merespons dengan cara yang efektif.[3] Sidang terbuka dari penyelidikan ini dimulai pada 24 November 2009 dan selesai pada 2 Februari 2011.

Pada tahun 2012, pemerintah memveto rilis dokumen mengenai rapat Kabinet ketika hari-hari menjelang invasi Irak pada tahun 2003 untuk penyelidikan. Bersamaan dengan hal itu, Kantor Luar Negeri Britania Raya berhasil mengajukan banding atas putusan hakim dan menghalangi pengungkapan percakapan antara George W. Bush dan Tony Blair sehari sebelum invasi. Pemerintah menyatakan pengungkapan percakapan tersebut akan mengganggu hubungan Britania Raya-Amerika Serikat.[4] Laporan dari Penyelidikan tersebut seharusnya dirilis ke masyarakat umum pada tahun 2014,[5] tetapi perundingan dengan Amerika Serikat yang sulit mengenai publikasi dokumen tersebut terus berlanjut.[6] Lord-in-Waiting Lord Wallace of Saltaire, atas nama pemerintah, mengatakan bahwa mempublikasikan laporan ketika menjelang pemilihan umum Mei 2015 bukanlah hal yang tepat.[7]

Pada bulan Agustus 2015, agenda mengenai Laporan Penyelidikan tersebut akan tertunda, mungkin hingga 2016, karena persyaratan hukum "Maxwellisasi", sehingga setiap orang yang dikritik dalam Laporan Penyelidikan tersebut dapat menyampaikan tanggapan atas kritik tersebut sebelum finalisasi dan publikasi laporan tersebut.[8] Chilcot menulis surat kepada David Cameron di bulan Oktober 2015, menyampaikan bahwa Laporan tersebut bisa selesai di bulan April 2016, dan diusulkan untuk dirilis pada bulan Juni atau Juli 2016.[9]

Pada tanggal 6 Juli 2016 Sir John Chilcot mempublikasikan laporan tersebut, setelah penyelidikan diumumkan lebih dari tujuh tahun yang lalu.[10] Laporan tersebut menyatakan bahwa Saddam Hussein bukanlah ancaman yang mendesak bagi kepentingan Inggris, hasil intelijen mengenai senjata pemusnah massal sangatlah lemah dan penuh ketidakpastian, bahwa masih ada kemungkinan untuk berdamai dengan Irak, Britania Raya dan Amerika Serikat tidak mengindahkan kewenangan Dewan Keamanan Perserikatan Bangsa-Bangsa, dan bahwa perang di Irak adalah perang yang tidak perlu.[11][12]

  1. ^ My alternative to another round of Iraq whitewashing The Guardian, 31 July 2009
  2. ^ Investigate UK abuses in Iraq The Guardian, 14 August 2009
  3. ^ "The key points of the Iraq war inquiry explained". BBC News. 5 March 2010. 
  4. ^ John Kampfner, Daily Mail, 3 August 2012, Hypocrisy and this insidious culture of secrecy
  5. ^ Hope, Christopher (27 July 2013). "Foreign Office braced for criticism in Chilcot report over its record-keeping around Iraq War". The Daily Telegraph. London: Telegraph Media Group. Diakses tanggal 27 January 2013. 
  6. ^ James Cusick, The Independent, 13 November 2011, Exclusive: US blocks publication of Chilcot’s report on how Britain went to war with Iraq Diarsipkan 2015-09-25 di Wayback Machine.
  7. ^ "Iraq Inquiry set to cost taxpayers £10m". BBC News Online. 3 November 2014. Diakses tanggal 14 November 2014. 
  8. ^ Matt Broomfield (5 April 2016). "Iraq War: MPs launch investigation into legislation which delayed Chilcot Inquiry". Independent. Diakses tanggal 6 July 2016. 
  9. ^ http://www.iraqinquiry.org.uk/media/55941/2015-10-28%20Chilcot%20to%20Cameron.pdf
  10. ^ "Iraq Inquiry: Chilcot report to be published on 6 July". BBC News. 9 May 2016. Diakses tanggal 9 May 2016. 
  11. ^ Luke Harding (6 July 2016). "Chilcot delivers crushing verdict on Blair and the Iraq war". The Guardian. Diakses tanggal 6 July 2016. 
  12. ^ Leon Watson (6 July 2016). "Chilcot report: 2003 Iraq war was 'unnecessary', invasion was not 'last resort' and Saddam Hussein was 'no imminent threat'". The Telegraph. Diakses tanggal 6 July 2016. 

© MMXXIII Rich X Search. We shall prevail. All rights reserved. Rich X Search